Menata Rumah Mungil dengan Desain Compact
Memiliki rumah dengan ukuran dan luas yang terbatas menjadi tantangan tersendiri bagi penghuni terutama dalam penataan setiap ruangnya, bukan begitu? Kini tidak perlu khawatir lagi karena Sahabat Summarecon bisa menerapkan desain compact di dalam rumah mungil.
Desain compact menjadi pilihan yang tepat untuk memanfaatkan setiap sisi ruang rumah berukuran mungil agar semakin maksimal. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menerapkan desain compact adalah memilih perabotan atau furnitur dengan model minimalis, seperti di Show Unit Sevanti Homes ini.
Pemilihan dan penataan furnitur di Show Unit Sevanti Homes memungkinkan penghuni untuk bisa memanfaatkan ruang makan sekaligus ruang kumpul bersama keluarga kecil. Furnitur multifungsi dapat memberikan kesan ruang yang lebih luas, rapi, dan efisien. Namun, pastikan ukuran furnitur yang dipilih sudah sesuai agar tidak memakan tempat. Walaupun rumah berukuran mungil, penerapan desain compact mampu menghadirkan ruang yang nyaman dan fungsional. Jadi, apakah Sahabat Summarecon tertarik untuk menerapakan desain compact?